Melahirkan Putri Sholihah, Salaf, dan Mandiri

Minggu, 23 Februari 2025

Roadshow Qudsiyyah Putri wilayah Jekulo: Pengajian Umum Menyambut Bulan Suci Ramadhan



Kudus, 22 Februari 2025 bertepatan pada tanggal 24 sya’ban 1446 H. Acara roadshow ke-8 yang diselenggarakan oleh IKAQ (Ikatan alumni Qudsiyyah) wilayah jekulo dalam rangka sewindu Qudsiyyah Putri. Dalam acara roadshow kali ini para panitia tidak hanya menggelar pengajian umum namun mereka juga menggelar acara juga menyambut bulan suci Ramadhan yang diselenggarakan di Gedung Pertemuan Balai desa Hadipolo, Kec. Jekulo, Kudus. Acara ini dihadiri oleh banyak orang yang terdiri dari penduduk setempat, santri qudsiyyah putri, dan para alumni yang hadir untuk memperkuat tali silaturahim, dan memperdalam ilmu keagamaan.


Acara ini berlangsung dengan sangat meriah salah satunya karena santriwati Qudsiyyah Putri yang sangat-sangat excited, pengajian ini dimulai dengan penampilan dari Jam’iyyah Ad Dufuf Mimil Mubarok kemudian sambutan-sambutan, sambutan yang pertama oleh ketua umum sewindu Qudsiyyah Putri dan sambutan kedua oleh ketua IKAQ wilayah Jekulo. Acara selanjutnya yakni penampilan luar biasa namun penampilan kali ini berbeda dengan roadshow-roadshow sebelumnya karena di roadshow kali ini santri Qudsiyyah Putri menampilkan 2 penampilan sekaligus yakni berupa tes hafalan dari santri program kitab dan progam tahfidz.

Susunan acara yang terakhir adalah ceramah agama yang disampaikan oleh beliau KH. Baharudin, semoga semua ilmu yang beliau sampaikan bermanfaat bagi semua orang tak hanya bermanfaat tetapi juga menjadi motivasi dan semangat dalam memperdalam ilmu agama untuk para santri.