Melahirkan Putri Sholihah, Salaf, dan Mandiri

Jumat, 20 Desember 2024

Haul KH.R Asnawi Ke-67


Madrasah Qudsiyyah merupakan salah satu madrasah salaf di Kudus yang didirikan oleh KH.R. Asnawi, salah satu ulama pendiri dan penggerak Nahdhatul Ulama keturunan ke-14 Sayyid Ja’far Shodiq Sunan Kudus dan keturunan ke-5 KH.Mutamakkin Kajen Margoyoso Pati, seorang wali yang terkenal akan kewaliannya.    

KH.R. Asnawi wafat pada usia 98 tahun yamg bertepatan dengan tanggal 25 Jumadil Akhir 1379 H/26 Desember 1956 M. Setiap tahunnya, madrasah Qudsiyyah selalu memperingati haul KH.R. Asnawi,pada tahun 2024 ini, berhubung tanggal 25 Jumadil Akhir 1446 H bertepatan dengan hari liburan semester,maka madrasah Qudsiyyah mengadakan ziarah muassis dan khotmil Quran lebih awal agar seluruh santri Qudsiyyah dapat memperingati haul KH.R Asnawi.


  Kegiatan ini, diadakan pada hari Kamis kliwon 19 Desember 2024 TU bertepatang dengan 17 Jumadil Akhir 1446 H. Pada jam 08.00 pagi para santri Qudsiyyah putra maupun putri berkumpul di sekitar area makam Sunan Kudus, bagi santri pitri bertempat di area sekitar masjid Menara, sedangkan santri putra bertempat di area sekitar makam KH.R. Asnawi.
  
Semoga dengan adanya ziarah muassis dan khotmil qur’an, para santri Qudsiyyah baik putra maupun putri senantiasa mendapatkan ridho dan keberkahan dari beliau. Aminn….